TANAH DATAR – Wali Nagari Sungai Jambu Wilmen langsung turun kelapangan membantu korban bencana alam pada beberapa Jorong yang terdampak Bencana Alam

Beberapa Kabupaten di Tanah Datar sedang dilanda Galodo dan Lahar Dingin dalam skala yang cukup parah. Wali Nagari Sungai Jambu tidak tinggal diam, kita akan saling membantu,di Halaman kantor Wali Nagari juga telah di siapkan Dapur umum bantuan dari Baznas dan bantuan tenaga Medis dari puskesmas Simabur.

Pemuda dan Warga Sungai Jambu saling bergotong – royong menyalurkan bantuan di halaman Kantor Wali Nagari Sungai Jambu, Rabu, (15/05/2024) dan juga bergotong royong membuat jembatan darurat di Pulai dan di Taluak, wartawan  Jurnalmedianusantara.com di lapangan mengetahui ada 4 jembatan yang terputus di wilayah Nagari Sungai Jambu.

Sehingga terputusnya jalan menuju ke Simabur dan Batusangkar.

Melalui Posko tersebut, bantuan yang disumbangkan langsung dan dibagikan ke warga yang terdampak bencana di bantu Pemuda Nagari Sungai Jambu.

Wilmen menghimbau masyarakat Kanagarian Sungai Jambu untuk saling berjibaku membantu dampaknya Bencana Alam Galodo di beberapa Jorong di Kanagarian Sungai Jambu.

“Setiap bantuan yang siap akan langsung kami kirim ucapnya. Ayo, kita bersama – sama saling membantu dan menolong saudara-saudara kita.” Pungkasnya.

Penulis : Leon